Lubang Bekas Jerawat dan Tips Cara Menghilangkan/Menutup dibahas dalam artikel ini. Beberapa diantaranya adalah cara menghilangkan bopeng bekas jerawat secara alami dan cepat, bukan dengan laser. Fakta yang perlu diketahui adalah masyarakat banyak menggunakan obat penghilang lubang bekas jerawat yang dijual di apotik. Untuk amannya, pastikan obat tersebut terdaftar di Badan POM. Yuk kita mulai bahas tentang lubang bekas jerawat.
Gambar ilustrasi menghilangkan lubang bekas jerawat
Pasti hal seperti munculnya lubang akibat bekas jerawat, membuat kamu seringkali kesal dan sebal. Semua itu karena lubang bekas jerawat akan membuat penampilan menjadi tidak menarik. Munculnya lubang dan flek hitam pada kulit seringkali membuat seseorang menjadi kurang percaya diri, semua itu karena bekas tersebut akan mengurangi keindahan pada wajah dan membuat orang lain menjadi kurang tertarik. Bagi kamu yang ingin tampil lebih menarik, sebaiknya hindari munculnya bopeng atau lubang bekas jerawat yang seringkali menjadi salah satu masalah yang cukup mengganggu.
8 Tips Mudah Mengatasi Lubang Bekas Jerawat
Sebenarnya terdapat banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan lubang bekas jerawat tersebut. Untuk mengetahui lebih jelasnya, maka berikut ini 8 tips mudah mengatasi lubang bekas jerawat yang bisa kamu langsung praktikkan di rumah.
Tips #1 Rajin berolahraga
Tips yang pertama yakni dengan cara rajin berolahraga secara teratur. Pasti masih banyak yang bertanya-tanya, apakah teradapat hubungan antara jerawat dengan olahraga? Semua itu bersangkutan, karena cara yang satu ini dapat membantu tubuh kamu untuk mengeluarkan setiap toksin atau kotoran dan bakteri yang terdapat dalam kulit, hal ini terjadi melalui pori – pori tubuh kamu yang akan dikeluarkan melalui keringat. Jadi sebaiknya rajin-rajinlah berolahraga, agar sel kulit mati atau bekas jerawat yang tedapat di wajah bisa menghilang dengan alami.
Tips #2 Hindari iritasi pada wajah
Tips selanjutnya adalah dengan cara menghindari terjadinya iritasi pada bagian wajah. Bagi kamu yang memiliki jerawat atau bekas jerawat baru sebaiknya hindari penggunaan sabun atau pembersih wajah yang dapat menimbulkan reaksi alergi, gatal – gatal dan iritasi. Hal ini dapat memperparah kondisi bopeng atau bekas jerawat. Sebaiknya sebelum membeli sabun wajah, baca terlebih dulu kandungan dan kegunaannya. Gunakan sabun sesuai dengan karakter kulit wajah kamu, bisa juga mencuci wajah dengan menggunakan sabun khusus yang sudah direkomendasi oleh dokter. Pastikan anda mendapatkan produk kecantikan tersebut dari supplier kosmetik yang menjual barang asli.
Tips #3 Mencukupi asupan cairan
Bagi kamu yang memiliki bekas jerawat membandel, ada baiknya untuk rutin minum air putih secara teratur minimal 2 liter sehari agar sirkulasi darah menjadi lancar, dan membuat kulit menjadi sehat kembali. Jika kulit tubuh sehat, maka otomatis kulit pada permukaan wajah juga akan ikut menjadi sehat serta bekas jerawat menjadi hilang.
Tips #4 Perbanyak asupan buah dan sayur
Langkah berikutnya yakni memperbanyak asupan buah dan sayur untuk meningkatkan kadar Vitamin C dalam tubuh, kandungan ini memiliki manfaat yang baik untuk mengurangi dan mencegah terjadinya pertumbuhan jerawat yang dapat menyebabkan terjadinya bopeng.
Tips #5 Hindari memencet jerawat
Untuk tips yang satu ini memang sangat tidak disarankan. Sebaiknya jangan sesekali memencet bagian kulit yang berjerawat, apalagi memencetnya sampai mengeluarkan nanah, darah dan membuat kulit penutup diatasnya. Jika kamu sering melakukan hal ini, maka hal tersebut bisa membuat semakin banyaknya bekas ketika sembuh yakni berupa lubang – lubang bekas jerawat.
Tips #6 Istirahat yang cukup
Tips selanjutnya yakni istirahat yang cukup, tubuh yang lelah karena seharian melakukan akativitas kerja, stres dan tekanan dapat menyababkan munculnya masalah jerawat serta bisa memperbanyak masalah lubang bekas jerawat. Jadi sangat disarankan untuk merelaksasikan tubuh dengan tidur yang cukup.
Tips #7 Menggunakan lidah buaya
Untuk cara menghilangkan bopeng atau lubang bekas jerawat di pipi secara alami, kamu bisa memanfaatkan bahan alami seperti lidah buaya. Hanya dengan mengambil satu lidah buaya, kemudian kupas dan potong menjadi bagian kecil – kecil. Pada saat cairan dari daging lidah buaya tersebut keluar, kamu bisa mengoleskan pada kulit yang mengalami masalah bopeng dan biarkan sampai cairan tersebut mengering. Kemudian setelah kering, bilas dengan menggunakan air sampai bersih. Untuk lebih efektif bisa dipadukan dengan es batu dan madu.
Tips #8 Menggunakan daun sirih
Untuk cara berikutnya kamu bisa menggunakan daun sirih, hanya dengan menghaluskan 10 lembar daun sirih, kemudian oleskan pada wajah yang memiliki bekas bopeng. Biarkan sampai mengering, setelah mengering bilas menggunakan air bersih. Gunakan kedua cara tersebut secara rutin , namun jika terjadi iritasi atau masalah yang serius sebaiknya hentikan karena setiap kulit wajah pasti berbeda-beda. Segera lakukan konsultasi kepada Dokter ahli jika hal tersebut terjadi.
Itulah 8 tips mudah mengatasi lubang bekas jerawat. Semoga artikel tersebut dapat bermanfaat.