Merk bedak yang bagus untuk memutihkan wajah remaja terdiri dari dua macam yakni tabur dan padat. Bedak dapat membuat kulit terlihat putih, bersih dan terkadang memberi efek glowing atau mengilap. Bedak tanpa mercury merupakan bedak yang paling aman untuk digunakan. Alternatif lain untuk memutihkan wajah adalah dengan cream pemutih.
Blog kali ini akan membahas mengenai merk bedak yang bagus untuk memutihkan kulit wajah. Yuk, baca selengkapnya di bawah ini.
Definisi Bedak
Remaja zaman sekarang senang meng-eksplore berbagai produk kosmetik. Misalnya dalam penggunaan bedak. Bedak didefinisikan sebagai bubuk yang digunakan sebagai kosmetik untuk mempercantik muka atau sebagai obat kulit (Wikipedia).
Selain sebagai produk kosmetik, bedak juga memiliki sisi positif untuk kesehatan kulit. Faktanya, bedak dapat melindungi kulit dari debu dan sinar matahari. Oleh karena itu, beberapa orang menyebut bedak juga sebagai obat kulit.
Taukah kamu, kalau ternyata bedak sudah digunakan sejak berabad-abad yang lalu? Berikut sejarah singkat mengenai bedak seiring berkembangnya zaman.
Sejarah Bedak Dari Masa Ke Masa
Pada zaman peradaban Mesir kuno, bedak dijadikan sebagai alat spiritual untuk mengusir roh-roh halus. Bedak digunakan dengan cara dibalurkan ke seluruh tubuh. Sementara orang Timur menggunakan bedak saat ada acara pernikahan dan pertemuan.
Awal mula penggunaan bedak sebagai kosmetik dipelopori oleh Ratu Cleopatra. Dia mulai menaruh perhatian pada bedak untuk digunakan sebagai alat bersolek. Pada masa itu, Bangsa Mesir membuat bedak dari campuran kapur, tanah liat dan sedikit campuran timah putih.
Pada masa yang sama orang-orang Timur (China, Jepang dan sekitarnya) menggunakan bedak dari tepung beras. Kemudian, pada masa Dinasti Tang hingga Dinasti Ching, bedak yang digunakan terbuat dari mutiara.
Lain halnya dengan Bangsa Yunani, Romawi dan Eropa yang membuat bedak dari gandum. Saat itu, bedak sudah mulai meluas penggunaannya. Namun, bedak masih menjadi penanda status sosial seseorang. Orang-orang yang mampu membeli dan menggunakan bedak hanya mereka yang berasal dari kalangan orang-orang kaya atau bangsawan.
Pada abad ke-15, selain digunakan sebagai penutup cacat pada kulit, bedak mulai menjadi inti mode di sekitar Perancis, Spanyol dan Inggris. Saat itu beras masih menjadi bahan utama pembuatan bedak, meskipun bahan tersebut mengalami penurunan. Tetapi, hal itu lantas tidak membuat bangsawan dan orang kaya berhenti menggunakan bedak.
Pada abad ke-18 bedak dari tepung beras mulai meredup. Perancis dan negara Eropa lain melarang penggunaannya dengan alasan untuk menghemat beras. Selain itu, Ratu Victoria menganggap bahwa bedak yang terbuat dari beras merupakan suatu yang vulgar karena diidentikkan sebagai aksesoris utama para pelacur.
Bedak mulai meraih popularitasnya pada abad ke-20. Bedak yang hadir saat ini diciptakan pertama kali di Perancis dan menjadi percontohan bedak yang baik di seluruh dunia. Tahun 1923, diciptakan bedak compact pertama oleh perusahaan Laughton & Sons di Inggris. Setelah itu, lahirlah perusahaan-perusahaan pencipta bedak lain, salah satunya Jonhson & Jonhson (J&J).
Sumber disunting dari Historia
Macam-Macam Bedak Untuk Memutihkan Wajah
Seiring majunya perkembangan teknologi dan zaman, jenis bedak semakin berinovasi. Saat ini, produk bedak dibedakan menjadi 4 jenis berdasarkan bentuk dan teksturnya. Berikut penjelasannya:
Bedak Tabur
Bedak tabur sering disebut dengan loose powder. Bedak ini memiliki tekstur berupa serbuk atau bubuk. Cara terbaik menggunakan bedak tabur adalah dengan brush berdiameter besar atas sponge yang berbulu halus.
Tekstur bedak tabur yang halus mampu membantu menyerap minyak berlebih di wajah dengan mudah. Oleh karena itu, bedak tabur sangat cocok digunakan oleh orang yang memiliki tipe kulit berminyak. Sayangnya, bedak tabur kurang praktis untuk dibawa-bawa bepergian. Bedak tabur cenderung mudah tercecer dan tumpah jika tersimpan dalam posisi yang salah.
Bedak Padat
Compact powder atau bedak padat memiliki partikel yang lebih kecil, sehingga dapat menutup pori-pori di wajah dengan optimal. Bedak jenis ini juga dapat membantu menyerap dan mengurangi produksi minyak berlebih di wajah.
Salah satu keunggulan bedak padat adalah praktis untuk dibawa kemana-mana. Pasalny,a bedak ini tidak akan mudah tercecer jika terjatuh atau salah posisi di tempat make-up. Cara terbaik menggunakan bedak padat adalah dengan menggunakan sponge dan ditap-tap sedikit demi sedikit di wajah.
Liquid Powder
Tesktur bedak yang satu ini sesuai namanya yaitu cair. Sebelum digunakan, bedak ini harus dikocok terlebih dahulu untuk menghindari pengendapan di kulit. Bedak jenis ini biasanya dioleskan langsung ke wajah menggunakan tangan secara tipis dan merata.
Bedak cair ini hampir sama dengan foundation. Namun, liquid powder biasanya memiliki tekstur yang lebih ringan. Jika liquid powder digunakan secara tidak merata di wajah, kulit dapat terlihat belang (berbeda warna).
Meteroit Powder
Meteroit powder memiliki tekstur bulat-bulat kecil padat berwarna-warni. Bedak ini diaplikasikan dengan cara menggunakan kuas seperti bedak tabur. Bentuknya sedikit mirip dengan blush on.
Merk Bedak yang Bagus Untuk Memutihkan Wajah Untuk Remaja
Saat ini bedak sudah menjadi kebutuhan primer bagi perempuan. Oleh karena itu, bedak tidak bisa lepas dari perempuan baik dewasa ataupun remaja. Inovasi bedak dengan berbagai bentuk dan fungsi kini sudah tersedia. Salah satunya adalah bedak untuk remaja. Kira-kira merk bedak yang bagus untuk memutihkan wajah remaja apa saja, ya?
Di bawah ini merupakan informasi merk bedak yang bagus untuk memutihkan wajah remaja dan harganya, diambil dari beberapa website market place terkemuka di Indonesia. Yuk, baca ulasannya!
Bedak Marcks
Bedak Marcks merupakan salah satu bedak legendaris di Indonesia. Salah satu produk kosmetik dari Kimia Farma yang masih eksis hingga sekarang. Bedak ini laris manis di masyarakat dan banyak direkomendasikan oleh dokter kulit karena mengandung bahan-bahan yang aman dan sudah teruji secara klinis.
Pada awalnya, bedak Marcks hanya tersedia dalam varian bedak tabur saja. Tetapi, seiring berkembangnya zaman, Marcks mengeluarkan varian baru yaitu compact powder atau bedak padat. Bedak Marcks menyediakan 5 varian warna untuk kulit (White, Creme, Pink, Invisible dan Natural Beige).
Selain itu, saat ini Marcks menyediakan bedak khusus untuk kulit remaja, yaitu Marcks’ active & teens yang terdiri dari bedak padat dan tabur. Bedak Marcks’ active & teens membuat kulit lebih cerah secara alami sehingga tidak terlihat ‘berlebihan’ jika digunakan oleh remaja.
Harga di Tokopedia untuk Marck Compact Powder Teens 12gr adalah Rp. 12.000. Sementara Loose Powder Active & Teens 40gr dijual seharga Rp. 12.000.
Emina Powder
Emina merupakan salah satu produk dari PT. Paragon Indonesia yang sudah terkenal dengan produk-produk kosmetiknya. Semua produk kosmetik Emina dikhususkan untuk remaja, termasuk bedaknya. Bedak Emina terdiri atas 2 varian, yaitu Loose dan Compact Powder.
Bedak Emina cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Empat varian warna yang tersedia juga dapat disesuaikan dengan warna kulit, di antaranya Fair, Light Beige, Amber, Ebony. Kemasan bedak yang manis dengan nuansa Sweet Dusty Pink, membuat setiap mata pasti melirik dan ingin mencobanya.
Harga untuk bedak Loose Powder di Emina official adalah Rp. 52.000, sedangkan harga untuk Compact Powdernya adalah Rp. 41.500.
Bedak Wardah
Siapa yang tidak kenal dengan produk yang satu ini. Wardah merupakan brand kosmetik lokal yang terkenal dengan slogan Halal-nya di Indonesia. Brand ini juga diciptakan oleh PT. Paragon Indonesia, sama halnya dengan Emina.
Bedak Wardah terdiri dari 2 varian yakni Compact dan Loose Powder. Setiap jenis bedak disesuaikan dengan tipe dan permasalahan kulit penggunanya.
Produk bedak Wardah terdiri dari 8 macam, di antaranya:
- Bedak Wardah Acne Face Powder.
- Bedak Wardah Luminous Face Powder.
- Bedak Wardah Luminous Compact Powder.
- Bedak Wardah Compact Powder.
- Bedak Wardah Lightening Two Way Cake Light Feel.
- Bedak Wardah Lightening Two Way Cake Extra Cover.
- Bedak Wardah Luminous Two Way Cake.
- Bedak Wardah Exclusive Two Way Cake.
Harga bedak Wardah sangat bervariatif, mulai dari Rp. 45.000.
Pixy Two Way Cake
Pixy juga memiliki produk kosmertik berupa bedak. Pixy mengeluarkan bedak Pixy Two Way Cake yang bagus untuk mencerahkan kulit wajah remaja. Selain bagus untuk digunakan sebagai make-up sehari-hari, harganya pun cukup terjangkau.
Bedak Pixy memiliki beberapa varian, di antaranya Pixy Whitening Two Way Cake, Perfect Last, dan Pixy Two Way Cake Perfect Fit. Pixy Two Way Cake bertekstur padat dan dapat menyamarkan pori-pori kulit di wajah.
Harga bedak Pixy di Tokopedia dibanderol mulai dari Rp. 16.500 – Rp 35.000.
Ciri-Ciri Bedak Tanpa Mercury
Semakin hari produk kosmetik semakin bervariasi. Salah satunya adalah bedak, yang banyak digunakan oleh perempuan saat ini.
Namun, perlu diperhatikan bahwa saat memilih bedak, hendaknya berhati-hati karena semakin banyak yang mengandung bahan berbahaya, misalnya saja merkuri. Mari kenali ciri-ciri bedak yang mengandung merkuri seperti di bawah ini:
- Pada umumnya, bau logam merkuri akan sangat tercium pada bedak atau kosmetik.
- Wewangian yang digunakan pada bedak atau produk kosmetik akan sangat tercium juga untuk menutupi bau logam merkuri.
- Warna bedak umumnya mencolok dan biasanya menggunakan bahan pewarna untuk tekstil (warna kuning dan putih pekat).
- Kulit dapat berubah dalam waktu singkat setelah pemakaian produk kosmetik.
- Muncul jerawat kecil-kecil dan gatal pada kulit.
- Efek samping lainnya yaitu pusing, mual-mual, sudah tidur, tremor (gemetaran), gangguan penglihatan, kerusakan organ dalam seperti ginjal dll.
Oleh karena itu, berhati-hatilah saat memilih atau menggunakan produk kosmetik, terutama bedak. Kulit putih tidak hanya bisa didapatkan dari penggunaan make-up, tetapi juga bisa melalui perawatan alami seperti penggunaan masker, scrub, lulur dan lain sebagainya. Yuk, mulai bijak menggunakan make up dari sekarang.
Rekomedasi Pabrik Kosmetik
Masih banyak produk kosmetik yang booming akhir-akhir ini selain bedak. Terlebih produk-produk yang mengunggulkan bahan-bahan natural.
Ingin membuat produk kosmetik sendiri yang bahan-bahannya dijamin aman? Anda bisa membuatnya di perusahaan kami, PT. ADEV Natural Indonesia. Perusahaan maklon kosmetik yang halal dan terpercaya. Bagi Anda yang tertarik untuk membuat produk kosmetik sekarang juga, Anda bisa langsung mengisi form di sini.