Masuk angin punya gejala & ciri-ciri yg sering mirip dg serangan jantung (angin duduk). Cara mengobati & menghilangkan penyebab masuk angin adalah dg kerokan. Yuk simak ulasan maklonkosmetika.com berikut.
Penyebab masuk angin
Di waktu udara dingin terutama saat musim penghujan, berbagai penyakit sering menyerang pertahanan tubuh manusia, tak terkecuali masuk angin. Dalam dunia kedokteran dan medis, masuk angin bukanlah dianggap penyakit. Oleh karena itu, penyakit ini sering dianggap hanya mitos bagi tenaga medis dan kesehatan modern.
Sering melihat iklan di tivi tentang obat tolak angin? Jika diperhatikan, background dari obat tersebut adalah cuaca dingin dan pekerja berat. Efek penat berlebihan jadi penyebab munculnya sakit ini pada pekerja malam sering . Ciri-cirinya orang yang sering kena penyakit musiman ini biasanya terpapar udara dingin, kerap beraktivitas malam, lembur (bekerja berlebihan), atau kehujanan.
Gambar ilustrasi masuk angin
Gejala masuk angin
Biasanya keluhan sakit ini ditandai gejala tubuh seperti menggigil kedinginan, sedikit panas (bukan demam), rasa mual, kembung, pusing, tubuh nyeri dan persendian terasa kaku. Gejala masuk angin tersebut kadang disertai diare dan muntah-muntah.
Pandangan Medis mengenai Apa Itu Masuk Angin
Dalam dunia medis, masuk angin hanyalah sebutan yang diberikan oleh masyarakat untuk orang yang terkena gejala penyakit pilek, flu dan batuk. Menurut pandangan medis, penyakit ini erat kaitannya dengan sirkulasi darah, peredaran udara di dalam pencernaan, otot dan sendi. Perpaduan gangguan dalam sistem sirkulasi udara dan darah tersebut mengakibatkan munculnya gejala masuk angin. Selengkapnya baca jurnal penelitian yang ditulis oleh Atik Triratnawati. Silakan dimak juga video Youtube berikut.
Video penjelasan apa itu masuk angin
Gangguan sirkulasi darah ke otak dan sel
Ketika sirkulasi darah dalam tubuh tidak lancar, maka aliran darah menuju semua bagian tubuh menjadi tidak optimal. Aliran darah yang menuju otak bila terganggu akan membuat tubuh menjadi lemah, mengantuk dan pusing.
Pada saat yang bersaman, gangguan pada sirkulasi darah akan membuat sel kekurangan asupan oksigen dan sari makanan. Akibatnya, membuat tubuh seperti kekurangan energi, pegal, linu, dan penat berlebihan. Kondisi seperti ini akan menurunkan suhu tubuh.
Gangguan sirkulasi udara di pencernaan
Ganguan sirkulasi darah yang terjadi bersamaan dengan gangguan aliran udara didalam pencernaan akan menyebabkan terjadinya perut kembung dan rasa mual. Kadang mual tersebut diiringi dengan pusing kepala.
Sirkulasi darah yang tidak lancar termasuk kerap kali mengganggu kinerja saraf pada otot dan sendi. Efeknya adalah otot dan sendi mengalami gejala seperti pegal linu, rasa kaku, dan keluhan nyeri ringan.
Sistem pertahanan tubuh
Tubuh melakukan perlawanan secara otomatis saat diserang seperti udara dingin, virus dan bakteri. Untuk menghadapi udara dingin antibodi dalam tubuh akan bekerja secara otomatis untuk mempertahankan suhu tubuh. Salah satu caranya adalah dengan mempersempit pembuluh darah dan memperlambat detak jantung.
Hormon lain juga bekerja saat antibodi tubuh menangkal serangan dari luar. Bila perlambatan aliran darah tersebut bersamaan dengan penat berlebihan, stress, dan tidak cukup tidur maka akan membangkitkan hormon yang mempengaruhi ritme detak jantung, metabolisme sel, dan ritme sirkulasi darah.
Cara mengobati masuk angin
Bila udara dingin dan pembuluh darah menyempit, maka minumlah minuman hangat seperti teh jahe. Jahe mengandung zati zingeberin yang baik untuk membantu melebarkan pembuluh darah, membantu melancarkan sirkulasi darah, membuat arteri melebar agar. Dengan demikian, aliran darah menuju dan keluar dari jantung menjadi lebih lancar.
Jahe juga mampu meredakan kembung dan mual. Asam lambung yang biasanya meningkat dengan adanya gas dapat ditekan dengan ramuan jahe.
Cara Mengatasi Masuk Angin di Cina dan Korea
Meski tidak dikenal dalam dunia media, beberawa wilayah kawasan Asia mengenal masuk angin sejak dulu. Beberapa literatur pengobatan dari Cina dan Korea menyebutkan adanya penyakit yang gejala dan ciri-cirinya mirip dengan masuk anign..
Pengobatan tradisional di Indonesia menggunakan cara “kerokan” untuk mengatasi masuk angin. Cara ini dikenal manjur untuk mengeluarkan ‘angin’. Caranya adalah menggosok punggung dan area leher dengan menggunakan balsem.
Berbeda dengan Indonesia, Korea dan Cina menggunakan tusukan jarum akupuntur. Sebuah jarum steril ditusukkan pada ujung ibu jari yang sudah diikat. Keluarnya darah kotor dari jari tersebut akan mengobati masuk angin secara tradisional. Menurut ilmu pengobatan Cina, darah kotor mengganggu aliran daya ‘listrik’ dalam tubuh dan memicu terjadinya masuk angin.
Kerokan masuk angin
Meski secara tradisional kerokan diakui manjur, namun menurut pandangan medis kerokan bukan solusi yang disarankan. Untuk jangka pendek, kerokan memang cepat melebarkan pembuluh darah. Warna merah biasanya berlangsung saat pori-pori pembuluh darah yang menyempit dan kaku melebar dan membiarkan sedikit sel darah ke daerah dekat permukaan kulit.
Kerokan dapat membuat pembuluh darah jadi ringkih apabila kerap dilakukan. Kerokan justru menambah resiko seseorang makin gampang mengalami masuk angin. Karena alasan ini, sebaiknya kerokan tidak sering dilakukan.
Itulah sejumlah Info terkait bersama apa itu masuk angin, penyebab, dan bagaimana penangannya menurut pandangan medis. Sebaiknya pahami apa itu masuk angin untuk pencegahan dan penanganan yang tepat dan aman.