Bahan Alami untuk Rambut Bercabang

Bahan alami untuk rambut bercabang dlm bentuk masker khusus dan shampo dapat digunakan sebagai cara menghilangkan rambut bercabang tanpa dipotong. Pria dan wanita yang punya masalah rambut bercabang dan patah dapat menggunakan cara tradisional. Jika anda membeli produk shampo, pastikan terdaftar BPOM. Berikut kami ulas beberapa bahan alami untuk mengatasi masalah rambut bercabang.

Masalah Rambut Bercabang

Rambut bercabang merupakan masalah yang sering dialami oleh banyak wanita. Biasanya mereka merasa kebingungan apabila rambut bercabang mulai tumbuh. Rambut bercabang juga merupakan musuh besar para wanita, karena dengan rambut yang bercabang, mahkota dari wanita ini terlihat kering dan seolah tidak terawat. Namun jangan khawatir, anda bisa mengatasi rambut bercabang dengan cara alami dan tradisional, berikut ini caranya.

bahan alami untuk rambut bercabang

 

Contoh Bahan Alami untuk Rambut Bercabang

Telur

Tentunya kita tidak asing lagi dengan telur, selain bisa digunakan sebagai lauk yang mengandung protein hewani, telur juga bisa mengatasi rambut bercabang yaitu dengan memanfaatkan kuning telurnya saja. Lalu anda bisa mencampurkannya dengan 3 sendok minyak zaitun, setelah itu tambahkan madu dan balurkan ke rambut anda. Lakukan cara ini dengan rutin.

Air putih

Minum air putih 8 gelas perhari secara teratur juga bisa mengurangi rambut bercabang. Beberapa literatur menyebutkan minum air putih secara teratur akan membuat sistem peredaran darah membaik. Bukankah lebih dari 70 persen tubuh tersusun atas air?

Gunakan Minyak zaitun

Minyak zaitun memiliki fungsi melembutkan rambut Anda. Bahan alami untuk rambut bercabang paling banyak dijumpai dalam produk kecantikan.

Caranya yaitu anda bisa mencampurkan satu sendok minyak zaitun pada seluruh permukaan rambut anda kemudian diamkan selama 5 menit terlebih dahulu lalu dibilas menggunakan shampoo. Anda juga bisa  mencampurkan minyak zaitun, minyak almond dan juga minyak jarak. Kemudian pijat rambut Anda dan bungkus menggunakan handuk selama 10 menit, setelah itu anda bisa membilasnya dengan air biasa.

https://www.youtube.com/watch?v=NSXNgxvc29E

Buah Pepaya

Selain bisa membantu pencernaan tubuh buah pepaya juga bisa mengatasi rambut bercabang secara alami. Mengingat bahwa di dalam buah pepaya mengandung protein yang bisa melembutkan serta merawat kesehatan rambut. Cara menggunakan buah pepaya ini yaitu mencampur buah pepaya yang sudah dihaluskan dengan yoghurt ke dalam adonan tersebut dan dioleskan dari akar sampai ujung rambut, kemudian diamkan selama 10 menit lalu dibilas dengan air bersih.

Lidah Buaya

Kandungan yang ada di lidah buaya selain bisa menyehatkan rambut dan menghitamkan rambut, kandungan tersebut juga bisa mengatasi rambut bercabang secara alami, yaitu dengan mengoleskan lidah buaya ke seluruh permukaan rambut selama kurang lebih 15 sampai 20 menit kemudian didiamkan lalu dibilas sampai bersih. Lihat tayangan video berikut

Buah Alpukat

Buah alpukat ini bagus untuk tubuh kita, namun selain bagus untuk kesehatan buah alpukat juga bagus untuk rambut, cara penggunaannya yaitu anda bisa memasukkan buah alpukat tersebut ke blender dan ditambahkan dengan 2 putih telur kemudian lumurkan ke rambut anda menggunakan resep tersebut lalu diamkan selama beberapa menit kemudian bilas menggunakan air dingin.

Yogurt, Madu Dan Lemon

Cara menggunakan tiga bahan ini yaitu anda perlu menyiapkan 2 sendok makan madu, dua sendok makan yoghurt, dan 1 buah lemon. Kemudian anda bisa mencampurkan ketika bahan tersebut lalu oleskan pada kulit kepala anda, jika sudah anda bisa mendiamkannya selama 15 menit kemudian bilas dengan air hangat.

https://www.youtube.com/watch?v=tZS2is-oqaE

Cuka Apel

Selain memiliki fungsi bisa menurunkan berat badan, cuka apel ini juga bisa mengatasi rambut bercabang secara alami. Yaitu anda bisa mencampurkan satu sendok makan minyak gandum dan setengah cangkir sari cuka apel lalu anda bisa menambahkan air secukupnya, oleskan campuran tersebut pada rambut yang sedang bercabang, lalu diamkan selama 15-20 menit dan bilas menggunakan air bersih.

Konsumsi Vitamin

Anda bisa mencoba melakukan perawatan dari dalam yaitu seperti meminum vitamin B atau yang lainnya

Semoga tips sederhana cara memperbaiki rambut rusak dengan Bahan alami untuk rambut bercabang ini bermanfaat buat anda.

5/5 - (8 votes)

Masuk Angin

Masuk Angin

Tinggalkan komentar