Produk kecantikan untuk kulit berminyak berjerawat dan muka kusam yang alami memang disukai konsumen karena lebih aman. Sediaan kosmetik lokal dalam bentuk cream pelembab dengan harga paket kosmetik murah seringkali mudah ditemui dipasaran. Anda tidak perlu tergiur nama merk wardah dan ponds. Baca review produk dulu sebelum anda menggunakan produk kecantikan kulit wajah tersebut.
Produk Kecantikan Untuk Kulit Berminyak adalah produk banyak dicari oleh orang yang mempunyai jenis kulit berminyak dan berjerawat. Mereka seringkali menghadapi masalah dengan kulitnya. Masalah kulit berminyak sepertinya adalah suatu problem yang cukup mengkhawatirkan bagi para wanita. Masalah kulit berminyak membuat kulit tampak kusam dan bisa memicu jerawat dan komedo. Produk kecantikan untuk kulit berminyak adalah solusi yang menjadi pilihan untuk mengatas masalah ini. Namun dalam artikel ini tidak akan disebutkan nama produk atau merk/merek produk untuk mengatasi kulit berminyak tetapi anda akan diberikan tips memilih produk kecantikan untuk kulit berminyak. Marik kita simak ulasan maklonkosmetika.com berikut.
Produk Kecantikan Untuk Kulit Berminyak dari Bahan Alami
Membuat produk kecantikan dengan bahan olahan sendiri tentu cukup sulit dan tidak efisien. Untuk Anda yang ingin lebih efisien menggunakan produk yang sudah cukup mumpuni bisa menjadi pilihan. Gunakan bahan alami yang bisa anda dapati di rumah untuk melakukan perawatan kulit. Beberapa bahan yang dapat anda gunakan untuk mengatasi kulit berminyak adalah putih telur, apel, susu, jeruk lemon, madu, yoghurt, dan mentimun. Anda dapat membuat masker mentimun untuk menetralisir muka berminyak.
Gambar ilustrasi Produk Kecantikan Untuk Kulit Berminyak yang alami
Sekarang Anda tidak perlu bingung lagi memilih produk untuk mengatasi masalah kulit berminyak ini. Adan bisa meminta rekomendasi di berbagai forum di internet. Anda juga bisa melihat review dari beauty vlogger atau membaca blog-blog kecantikan untuk mendapatkan rekomendasi.
Sebagai wanita Anda juga harus jeli dalam melihat kondisi ini. Jika kulit Anda memang berminyak, gunakanlah produk kosmetik yang memang diformulasikan khusus untuk kulit berminyak. Produk kosmetik tentu memiliki ketentuan yang berkaitan dengan kecocokan pada jenis kulit.
Jenis Kosmetik dan Produk Kecantikan Untuk Kulit Berminyak
Namun jika Anda ingin mengatasi masalah kulit berminyak ini, berikut beberapa produk kecantikan untuk kulit berminyak yang bisa Anda aplikasikan.
Produk sabun pembersih muka
Untuk mengatasi masalah kulit berminyak, hal yang perlu dilakukan adalah dengan rutin membersihkan wajah dengan sabun pembersih muka. Gunakan 2 kali dalam sehari, pada pagi hari sebelum beraktifitas dan pada malam hari sebelum tidur.
Tidak disarankan untuk menggunakan lebih dari 2 kali sehari karena kulit wajah bisa saja menjadi sangat kering dan tampak kusam. Namun ada juga beberapa produk yang menyematkan bahan khusus supaya produk pembersih muka ini tidak masalah jika digunakan lebih dari 2 kali sehari. Namun jika dalam kemasan direkomendasikan untuk pemakaian 2 kali sehari, lebih baik Anda mengikuti anjuran ini.
Untuk kulit wajah yang berminyak, hindari produk sabun pembersih muka yang mengandung alkohol. Pilih produk yang mengandung bahan salicylic acid, glycolic acid, beta hydroxy acid, atau bahan benzoyl peroxide.
Pelembab wajah khusus untuk kulit berminyak
Untuk para wanita yang memiliki kulit berminyak, biasanya mereka akan menggunakan pelembab muka khusus untuk kulit berminyak. Jangan gunakan pelembab wajah untuk kulit normal karena produk tersebut tidak diformulasikan untuk kulit berminyak. Anda juga perlu mengenali jenis kulit anda terlebih dahulu, apakah kulit kering, kulit berminyak, kulit normal, kulit sensitif. Dengan mengenali jenis kulit, anda dapat memilih produk pelembab yang cocok dengan jenis kulit anda.
Jika Anda menggunakan pelembab wajah biasa, bisa jadi kulit akan semakin oily dan memicu pertumbuhan jerawat. Jadi pilihlah produk pelembab wajah khusus untuk kulit berminyak.
Serum kulit khusus kulit berminyak
Kulit berminyak juga membutuhkan serum. Pilih serum kulit khusus untuk jenis kulit berminyak. Serum untuk kulit berminyak difungsikan untuk mengencangkan pori-pori kulit untuk mengurangi produksi minyak.
Serum khusus ini biasanya juga diformulasikan untuk membuat kulit lebih elastis dan menghindarkan kulit dari lengket karena minyak.
Semua produk kosmetik yang oil free
Jika wajah Anda sudah memproduksi minyak secara berlebihan, buat apa menggunakan produk kosmetik yang mengandung minyak juga. Lebih baik Anda memilih produk kosmetik yang oil free atau bebas minyak.
Jika kulit Anda berminyak, dan Anda masih memakai produk kosmetik yang mengandung minyak, kandungan minyak di wajah Anda akan semakin berlebihan dan memicu jerawat muncul di wajah.
Untuk kulit yang berminyak, lebih baik menggunakan kosmetik yang berbentuk bubuk atau mengandung mineral. Jenis ini sangat pas atau cocok untuk jenis kulit yang berminyak.
Itu dia beberapa Produk kecantikan untuk kulit berminyak. Terus rawat kulit Anda sesuai jenisnya. Jangan sampai Anda sembarangan melakukan perawatan kulit.